Jangan Cemas Masih Ada Tuhan
Jangan cemas ~ Landasan firman Tuhan untuk bahan renungan
harian kita kali ini diambil dari Injil Matius 6:25-34. Salah satu ayatnya
menegaskan demikian: “Janganlah kamu khawatir ... Bapamu yang di surga tahu
bahwa kamu memerlukan semuanya itu” – Matius 6:31-32.
Keponakan laki-laki saya akan segera kehilangan pekerjaan.
Sebab itu, saya senang ketika mendengar kabar dari istrinya bahwa ia baru saja
menerima tawaran untuk sebuah jabatan baru. "Kami berdoa, saya cemas, dan
Eric berketetapan untuk mendapatkan pekerjaan baru," demikian tulis Angie
lewat e-mail, menjelaskan perjalanan hidup mereka selama beberapa bulan
terakhir.
Kita dengan mudah menjadi panik ketika menghadapi masalah
yang serius, misalnya kehilangan pekerjaan, anggota keluarga yang terkena
kanker, anak yang suka melawan. Kita pun
berdoa, dan menyibukkan diri. Kita mulai melakukan segala sesuatu yang kita
anggap bisa membawa kita ke arah yang positif.
Dan, kita
cemas. Kita tahu bahwa itu hanya memboroskan waktu. Namun, banyak di antara
kita terjebak dalam dilema ini. Kita tahu bahwa kita harus memercayai Allah,
tetapi kita bertanya-tanya tentang apa yang kira-kira akan Dia lakukan.
Inilah
saatnya bagi kita untuk berpaling kepada firman-Nya, dan mengingat bahwa Dia
berjalan bersama kita dan meminta kita menyerahkan segala kekhawatiran dan
beban kita kepada-Nya. Kitab Suci menyatakan, "Serahkanlah segala
kekhawatiranmu kepada-Nya, sebab Ia memelihara kamu" (1 Petrus 5:7), dan
"Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya
dalam Kristus Yesus" (Filipi 4:19).
Ketika
pikiran Anda mencemaskan masa depan, ingatlah bahwa "Bapamu yang di surga
tahu" (Matius 6:32) dan akan memberi Anda apa yang Anda butuhkan – CHK.
KECEMASAN
ADALAH BEBAN YANG TIDAK PERNAH DIKEHENDAKI ALLAH
UNTUK KITA PIKUL
Jangan Cemas Masih Ada Tuhan
Reviewed by Unknown
on
9:44 PM
Rating: