Allah Juga Memimpin Kita Dari Belakang

Allah juga memimpin dari belakang ~ Landasan firman Tuhan untuk bahan renungan kita pada kesempatan ini diambil dari kitab Yesaya. Penulis kitab Yesaya menegaskan demikian: “Dan telingamu akan mendengar perkataan ini dari belakangmu: "Inilah jalan, berjalanlah mengikutinya”, entah kamu menganan atau mengiri” – Yesaya 30:21.

Pada umumnya, ketika seseorang memimpin sekelompok orang, biasanya pemimpin itu memimpin dari depan dan juga dari samping. Ini dilakukan supaya yang dipimpin dapat mendengar dan melihat pemimpinnya, sehingga dapat mengikuti arahannya.

Pada sisi lain, pemimpin bisa memperhatikan setiap orang dipimpin. Lalu pemimpin juga dapat memprediksi rintangan yang datang dari depan dan dari samping. Cara pandang menjadi lebih memadai ketika pemimpin memimpin dari depan dan dari samping.

Namun, kutipan firman Tuhan di atas, menegaskan kepada kita bahwa Tuhan mimpin kita dari belakang. Tentu ini menjadi hal yang tidak lasim atau tidak biasa dalam dunia kepemimpinan pada umumnya. Ketika Tuhan memimpin dari belakang, ada kesulitan didepan, Tuhan mendorong kita untuk melewatinya.


Tuhan mendorong kita dengan sedikit keras, supaya kita mau “move on”, bergerak maju dan berjalan terus, karena perjalanan hidup kita masih jauh. Tuhan ingin supaya kita menatap masa depan dengan penuh pengharapan dan mengingat bahwa ada Tuhan yang menguatkan kita dari belakang.

Dalam pengalaman berjalan bersama Tuhan, kita harus mengaku Tuhan Allah lebih banyak memimpin kita dari belakang. Jika Tuhan berjalan didepan, kita bisa dengan mudah melihat Dia, sehingga iman kita jarang kita pakai.

Tetapi ketika Tuhan berjalan dibelakang kita, maka kita harus bergantung sepenuhnya pada perintahNya tanpa harus melihat Dia. Iman kita akan menjadi kuat bila Tuhan memimpin kita dari belakang. Relakan Tuhan Yesus memimpin kita, apakah dari depan atau belakang, tidaklah menjadi soal.

Karena hanya Tuhanlah yang tahu jalan mana yang patut kita tempuh. Nikmati saja cara dan metode Tuhan memimpin kita, dari belakangkah, depankah atau sampingkah. Yang pasti jalan yang menuju kepada kebahagiaan. Tuhan tidak pernah salah memimpin kita. Namun, acap kali kita tidak mau dipimpin oleh Tuhan. Kita lebih senang memimpin diri kita dengan cara kita sendiri.

Dan ketika kita mengalami jalan buntu, mengalami masalah, mengalami penderitaan dan mengalami persoalan di jalan hidup kita, maka kita mulai mempersalahkan Tuhan. Padahal kita sendiri yang menganggap bahwa kita mampu, kita bisa, kita tahu dan kita sanggup.

Sadarlah bahwa sesungguhnya kita ini adalah makhluk yang lemah, mudah salah, mudah tersesat, mudah jatuh dan lain sebagainya. Oleh karena itu, marilah kita memberi diri dipimpin oleh Tuhan melalui Roh-Nya yang kudus, agar jalan-jalan hidup kita tidak tersesat. Sebab kalau Tuhan yang pimpin, maka pasti Dia tidak salah memimpin kita. Dia pasti pimpin kita di jalan yang benar dan menuju kepada hidup yang kekal.
Allah Juga Memimpin Kita Dari Belakang Allah Juga Memimpin Kita Dari Belakang Reviewed by Unknown on 2:42 PM Rating: 5
Powered by Blogger.