Tuhan Jawablah Permohonanku

Tuhan jawablah permohonanku ~ Pemazmur dalam pimpinan Roh Kudus menulis dalam mazmurnya demikian: "Menajuhlah dari padaku, kamu sekalian yang melakukan kejahatan, sebab TUHAN telah mendengar tangisku" - Mazmur 6:9.

Theresa meninggalkan sebuah pesan untuk Sue bahwa ia memiliki kabar baik. Sue yakin berita itu adalah kabar bahwa temannya itu telah menerima Yesus sebagai Juru Selamat. Lagi pula, ia telah berdoa bagi keselamatan Theresa selama 30 tahun. Alangkah luar biasa berita itu!

Beberapa hari kemudian, Theresa mengungkapkan "berita baik" itu: Ia memiliki pacar baru dan akan tinggal bersamanya. Sue lalu berseru dalam keputusasaan, "Tuhan, mengapa aku berpikir Engkau akan menjawabku setelah 30 tahun berdoa?" Lalu ia berkeluh kesah bahwa Allah sepertinya enggan menjawab dia.

Sebagian pergumulan terberat kita merupakan kerinduan-kerinduan mendalam yang tak terpenuhi - saat masih belum ada jawaban dari surga. Pemazmur Daud merasakan hal yang sama.


Ia berseru, "Kasihanilah aku, Tuhan ... dan jiwaku pun sangat terkejut; tetapi Engkau, Tuhan, berapa lama lagi? Kembalilah pula, Tuhan, luputkanlah jiwaku" - Mazmur 6:3-5. Namun, kemudian kita membaca bahwa Daud mengetahui bahwa Tuhan mendengar dia (ayat 10).

Sebulan setelah "kabar baik" itu, Theresa menelpon lagi dan meninggalkan pesan yang lain: "Aku memiliki berita yang indah! Aku memercayai Yesus sebagai Juru Selamatku! Aku tidak tahu mengapa aku tidak melakukannya sejak dulu".

Sekarang Sue beroda. Sesuai dengan waktu yang ditetapkan Allah, Dia akan memberi jawaban -- AMC.

Tuhan, aku tahu Engkau mendengarkan aku, dan Ebgkau verkuasa serta bijak. Tolong aku untuk sabar menunggu dan berserah pada-Mu atas jawaban-Mu yang baik dan sempurna bagi kebutuhan orang-orang yang kucintai. Amin

PENUNDAAN BUKAN BERARTI PENOLAKKAN. MAKA, TERUSLAH BERDOA.
Tuhan Jawablah Permohonanku Tuhan Jawablah Permohonanku Reviewed by Unknown on 7:17 PM Rating: 5
Powered by Blogger.